Minggu, 26 Desember 2010

HairGrass & HC Cuba Tanam Darat (Emersed)



Teknik tanam kering/ Dry Start method (DSM) sangat efektif dalam memperbanyak/ mengembangbiakan tanaman karena tidak diperlukan tabung co2, penggantian air, lampu dan bebas algae.

Media Tanam : Pasir Malang Halus(diayak dari pasir malang kasar)
Pupuk            : Sera FloorDepot (Pupuk Dasar Aquascape)
Wadah          : Stereofoam  makanan
Tanggal         : 22 Desember 2010
Penanaman dengan jumlah kecil diberi celah setiap 3cm. Potong HairGrass sekitar 0.5cm bagian akar dan 1cm pucuk daun untuk mempercapat pertunasan. Tanam sampai hanya meninggalkan bagian daun dipermukaan.
Penyiraman 2x sehari pagi dan sore secara secukupnya tanpa membanjiri media, jangan sampai media menjadi kering atau banjir. Pupuk cair Agrobost (Pupuk tanaman Darat) dicampur dengan air saat penyiraman. HC Cuba ditutup dengan plastik, sedangkan HairGrass didiamkan tanpa plastik. Sinar matahari tidak langsung sehingga penguapan dapat ditorelir. Hari ke-4 HairGrass mulai memunculkan tunas baru..pengganti daun lama yang mulai berwarna coklat, Cuba tumbuh dengan baik.

 
HairGrass Hari ke-4

Cuba ditutup plastik karena membutuhkan kelembaban lebih. plastik diberi celah agar sirkulasi udara terjaga
Bersambung..

Kamis, 23 Desember 2010

Aquascape Adalah ...


Aquascape adalah salah satu jenis aliran dalam aquaris,dimana objek yang di tonjolkan dalam aliran ini adalah tata letak tanaman air sehingga menyerupai pemandangan alam,tanaman air merupakan bahan utama dalam aliran ini. Dalam aliran Aquascape terbagi jadi beberapa aliran antara lain :